Rabu, 20 Oktober 2010

Membuat Data Validation List dari Sheet Lain

Seringkali kita membuat Validation List pada beberapa sheet dengan isi yang sama, tetapi pada Excel (2003) kita tidak bisa select source list pada sheet yang berbeda.

Ada 2 cara untuk membuat Data Validation List yang sourcenya berasal dari Sheet yang lain.
1. Menggunakan Define
a. Select Range yang akan dibuat List (Source)
b. Pilih Menu Insert -> Name -> Define
c. Isikan Names In Workbook, Misal : DataKu
d. Pindah ke Sheet Lain
e. Pilih Cell yang akan di buat List
f. Kemudian pilih Menu Data -> Validation
g. Pada Kolom Allow pilih List
h. Kemudian pada kolom Source isikan =DataKu

2. Menggunakan Fungsi INDIRECT
Jika kita asumsikan range A1:A10 adalah source yang terletak pada Sheet1. Maka untuk membuat Data Validation List pada Sheet2 adalah sebagai berikut :
a. Pilih Cell yang akan di buat List
b. Kemudian pilih Menu Data -> Validation
c. Pada Kolom Allow pilih List
d. Kemudian pada kolom Source isikan =INDIRECT("Sheet1!$A$1:$A$10")

Untuk Indirect terdapat kelemahan pada saat nama Sheet Source di ubah, sehingga harus mengubah Data Validation Source pada Cell yang di setting sebagai Data Validation List

Misal Nama Sheet awal adalah Sheet1 , fungsi indirectnya adalah =INDIRECT("Sheet1!$A$1:$A$10")

Pada saat nama sheet1 diubah menjadi Master , maka fungsinya harus diubah menjadi =INDIRECT("Master!$A$1:$A$10")

Semoga bermanfaat....

1 komentar: